-->

Berbagi apa saja kepada dunia

Jangan Beli Nintendo Switch Sebelum Kamu Baca Ini!

Nintendo Switch merupakan salah satu perangkat gaming favorit yang secara resmi diluncurkan pada tahun 2017 silam secara global, termasuk di Indonesia. Kehadirannya menandai perkembangan industri gaming yang terus meningkat pesat serta naiknya permintaan pasar akan perangkat hiburan yang tak hanya canggih namun juga praktis dan mudah dibawa. Nah, sejak dirilisnya Nintendo Switch ke pasar, ada berbagai banyak ulasan dan informasi dari para pengguna yang mesti kamu ketahui terlebih dahulu sebelum membeli. Apa saja tuh? Simak lengkapnya di sini!

1. Konsol Super Portable 

Jangan Beli Nintendo Switch Sebelum Kamu Baca Ini!

Sumber: albawaba.com

Salah satu hal paling menyenangkan dari Nintendo Switch adalah perangkatnya yang dibuat sangat portable. Desainnya fleksibel, serta bisa langsung dimainkan secara multiplayer bersama teman kapanpun kamu mau. Cukup melepaskan controller, lalu berikan kepada temanmu ketika ingin bermain multiplayer. Jadi gak perlu beli tambahan joy con atau aksesoris lainnya deh. 

2. Dapat Terhubung dengan TV

Jangan Beli Nintendo Switch Sebelum Kamu Baca Ini!

Sumber: albawaba.com

Perangkat gaming ini bisa disambungkan ke televisi untuk sensasi bermain yang lebih seru, memungkinkan kamu untuk bermain seperti pada PS4 dan Xbox. Jadi, dengan kelebihan Nintendo Switch Console ini, kamu bisa memainkannya pada layar kecil maupun di layar televisi yang lebih besar untuk pengalaman yang lebih maksimal. 

3. Touch Screen 

Jangan Beli Nintendo Switch Sebelum Kamu Baca Ini!

Sumber: albawaba.com

Dengan layar 6,2 inci Nintendo Switch sudah mendukung fitur multi-touch capacitive touch screen pada teknologi layarnya. Kemampuan ini menjadi salah satu kelebihan Nintendo untuk memudahkan player tanpa perlu menekan tombol pada konsol. Multi capacitive touch memungkinkan penggunanya berinteraksi pada beberapa titik sekaligus sehingga, bisa dibilang fitur touch screen akan mendukung kegiatan bermain yang interaktif dan kaya.

4. Didukung Prosesor Nvidia Tegra

Jangan Beli Nintendo Switch Sebelum Kamu Baca Ini!

Sumber: albawaba.com

Didukung kinerja prosesor Nvidia Tegra, konsol Nintendo Switch menjadi game portable dengan performa baik. Nvidia Tegra sudah melebarkan namanya pada ranah mobile gaming, smartphone, serta tablet. Dengan didukung kinerja Nvidia, perangkat dibangun khusus untuk menghadirkan pengalaman gaming yang ringan dan cepat. 

Tegra merupakan prosesor yang bisa dikustomisasi dan performanya tak perlu diragukan lagi pastinya. Kekuatan Tegra pun terlihat dari kemampuannya ketika memainkan sebuah game di resolusi 720p dan 60 frame per second (fps). Selain itu, pada Xbox dan PlayStation 3 berhasil dimainkan hingga resolusi 1080, 60 fps.

5. Kontroler Mini

Jangan Beli Nintendo Switch Sebelum Kamu Baca Ini!

Sumber: albawaba.com

 

Nintendo menamakan kontrolnya sebagai Joy-Con. Joy-Con pada Nintendo Switch dapat dijadikan seperti Wii Remote karena Nintendo menyematkan sensornya pada konsol ini. Fungsi seperti motion sensor, IR Sensor, dan HD Rumble dibangun di dalamnya, jadi Joy-Con bisa membaca gerak tubuh. Di balik baikernya yang berubuh mungil, Joy-Con tetap diklaim nyaman digunakan pada tangan. Kontroler mini ini didesain secara cerdas untuk memenuhi fungsi switch sebagai perangkat hybrid serta handheld.

6. Ukuran Layar

Layar konsol Nintendo Switch bisa dibilang masih kurang karena panel LCD yang masih memantulkan bayangan dengan jelas sehingga, sehingga tidak nyaman ketika sedang memainkan game. Apalagi jika kamu sedang bermain di luar ruangan, pantulan bayangan membuat gambar pada layar jadi tidak terlihat jelas. Selain itu, layar cenderung mudah tergores jika menggunakan docking (menyambungkan ke televisi) saat digunakan. Sehingga harus berhati-hati dan memberikan pelindung di bagian samping perangkat agar tidak tergores.

7. Minimnya Pilihan Games

Perangkat gaming keluaran Nintendo ini memang akan membawa pemainnya kembali ke masa nostalgia bermain game karena kehadiran banyak game klasik seperti Mario Cart, Donkey Kong, dan lainnya. Akan tetapi, bisa dikatakan Nintendo Switch masih kekurangan game AAA (game dengan nilai produksi tinggi contoh Grand Theft Auto). Perangkat Nintendo Switch juga hanya bisa menampung kurang lebih 10 judul game. Sangat disayangkan kalau permainan di dalamnya masih tergolong sangat sedikit.

1 comments on Jangan Beli Nintendo Switch Sebelum Kamu Baca Ini!

  1. ayo segera bergabung dengan kami hanya dengan minimal deposit 20.000
    dapatkan bonus rollingan dana refferal ditunggu apa lagi
    segera bergabung dengan kami di i*o*n*n*q*q

    BalasHapus

Back To Top